PLN Icon Plus Berikan Infrastruktur Komunikasi Terbaik untuk Pelantikan Nasional
- Senin, 28 Oktober 2024
Jakarta – PLN Icon Plus menegaskan komitmennya untuk mendukung kelancaran pelantikan Presiden Republik Indonesia yang akan berlangsung pada 20 Oktober 2024. Sebagai bagian dari upaya ini, PLN Icon Plus bekerja sama dengan PLN dalam memastikan stabilitas sistem kelistrikan guna mendukung setiap aspek prosesi bersejarah tersebut.
PLN Icon Plus juga menyediakan akses internet yang stabil dan andal di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, sebagai wujud nyata dukungan untuk mendukung mobilitas para tamu undangan pada hari pelantikan.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, secara langsung memeriksa kesiapan SPKLU di GBK, memastikan bahwa layanan dan fasilitas penunjang berada dalam kondisi optimal untuk memenuhi kebutuhan selama pelantikan berlangsung.
Baca JugaDari COP29 Azerbaijan, PLN Boyong Lima Kerja Sama Strategis untuk Transisi Energi di Tanah Air
Selain itu, PLN Icon Plus memperkuat infrastruktur komunikasi dan jaringan internet di berbagai lokasi strategis untuk mendukung kegiatan kenegaraan ini. Dukungan ini mencakup penyediaan layanan komunikasi yang stabil dan dukungan teknis lapangan yang siap siaga.
Lebih dari 20 tim teknis PLN Icon Plus, bekerja sama erat dengan PT PLN, bersiaga di lapangan guna memastikan segala aspek kelistrikan dan komunikasi dapat berfungsi dengan baik dan ditangani secara cepat serta efektif.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, menyatakan, “PLN Icon Plus berkomitmen penuh mendukung sistem kelistrikan dari PLN melalui penyediaan infrastruktur komunikasi yang andal selama pelantikan presiden. Kami memastikan aspek jaringan komunikasi, termasuk akses internet di SPKLU Gelora Bung Karno, berjalan optimal. Pelantikan presiden ini merupakan momen penting bagi bangsa, dan kami bangga berkontribusi dalam menjaga keandalan infrastruktur yang mendukung kelancaran acara ini. Kami optimistis, kesiapan ini menempatkan PLN Icon Plus sebagai bagian penting dalam mensukseskan prosesi bersejarah ini serta memperkuat citra positif Indonesia di mata dunia.”
Dengan dukungan teknologi dan infrastruktur dari PLN Icon Plus, diharapkan pelantikan presiden berjalan lancar tanpa gangguan. Stabilitas akses internet di lokasi acara merupakan bentuk komitmen PLN Icon Plus dalam mendukung kelancaran kegiatan kenegaraan.
Kontribusi PLN Icon Plus dalam pelantikan presiden ini mencerminkan komitmen perusahaan untuk mendukung pembangunan bangsa, baik melalui inovasi teknologi maupun pelayanan terbaik dalam mendukung acara kenegaraan.
Redaksi
idxcarbon adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.
Rekomendasi
Sarana Menara Nusantara Tandatangani Perubahan Perjanjian Kredit dengan Bank Danamon
- Kamis, 14 November 2024
Kementerian BUMN Tunjuk Jisman P. Hutajulu Sebagai Komisaris Baru PT PLN (Persero)
- Kamis, 14 November 2024
Berita Lainnya
E-Ticketing Ferizy: Solusi Inovatif dari PT ASDP Indonesia Ferry (Persero)
- Kamis, 25 Juli 2024