PLN Icon Plus menyambut harapan tersebut dan membuka pintu kerjasama dengan institusi pendidikan, terutama di tingkat sekolah menengah atas dan kejuruan. Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, menegaskan komitmen perusahaan untuk menciptakan keselarasan antara dunia industri dan pendidikan, sehingga mencetak lulusan yang siap kerja dan memiliki keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan industri.